MANUSIA DAN KEBUDAYAAN


MANUSIA DAN KEBUDAYAAN
A.Manusia
         Manusia dapat diartikan berbeda-beda secara biologis,rohani,dan kebudayaan atau campuran.Manusia secara biologis diklasifikasikan sebagai homo sapiens dari golongan mamalia yang dilengkapi dengan otak yang mempunyai kemampuan tinggi.Manusia juga sering dibandingkan menurut ras.Dalam antropologi kebudayaan perbandingan tersebut dapat dilihat dari bahasanya.
1. Ciri-ciri fisik
         Manusia adalah salah satu spesies dimuka bumi,yang diartikan sebagai sebagai hominid dari spesies homo sapiens.homonid berarti manusia hanya dianggap sebagai satu-satunya spesies yang dapat bertahan hidup dalam jenis homo.Manusia menggunakan kedua kakinya untuk menggerakkan badan.
         Bentuk fisik manusia sangat bervariasi.Tergantung pada faktor tempat dan sejarah. Ukuran tubuh manusia juga tidak hanya dipengaruhi oleh foktor keturunan,faktor lingkungan dan kebudayaan juga mempengaruhi ukuran tubuh manusia.
         Anak manusia berada di dalam di dalam kandungan selama sembilan bulan. Pada umumnya berat badan anak manusia setelah dilahirkan mencapai 3-4 kg dan 50-60 cm. dan kemudian terus bertumbuh dan berkembang.umur manusia ketika mencapai kematangan seksual sekitar 12-15 tahun.
Sebuah Kerangka Manusia
         Warna kulit manusia sangat bervariasi. Orang dengan nenek moyangnya yang tinggal di daerah yang terkena terik matahari lebih besar umumnya lebih hitam dibandingkan dengan orang yang nenek moyangnya tinggal di daerah yang kurang terkena terik matahari.namun hal tersebut belum menjadi faktor yang utama di dalam menentukan warna kulit seseorang.Seperti pendapat bahwa warna kulit wanita biasanya lebih putih dibandingkan dengan warna kulit pria.
         Perkiraan panjangbumur manusia pada kelahiran mendekati umur 80 tahun di negara-negara maju.hal ini dapat tercapai karena bantuan alat tehknaologi yang semakin canggih. Manusia dapat bertahan hidup karena mempunyai intelektual yang tinggi,meskipun demikian manusia juga mempunyai kekurangan fisik. Misalnya saja penderitaan wanita ketika melahirkan masih sangat berbahaya yang sering kita ketemui di daerah terpencil negara-negara berkembang.
2. Ciri-ciri Mental
         Manusia menganggap dirinya sebagai organisme yang terpintar. Hal ini dapat dibuktikan dari keberhasilan manusia yang dapat membuat tehknologi yang tinggi dan perbandingan massa otak yang lebih besar di antara semua hewan besar.
         Manusia dapat mengenali bayangannya melalui cermin. Sama halnya seperti lumba-lumba, orang hutan dan simpanse. Simpanse biasanya dapat mengenali bayangannya di dalam cermin sesudah berusia sama dengan anak manusia yang berumur 4 tahun.
         Manusia mempuyai kemampuan mental yang baik. Hal ini dapat dilihat dari kepandaiannya,yang dapat membuat mereka merasa bahagia dan sedih.tetapi hal ini tidak dapat dibuktikan melalui tes hewan.
3. Habitat
            Manusia adalah mahkluk hidup terbayak yang menempati daerah yang ada di bumi. Gaya hidup manusia asli dapat dilihat dari pekerjaannya.biasanya pekerjaannya adalah pemburu dan pengumpul.manusia asli juga dapat dilihat dari gaya hidupnya yang nomadenisme(hidup berpindah-pindah).Manusia mempunyai daya tahan tubuh yang kuat,hal tersebut membuat mereka mampu memindahkan habitatnya dengan cepat. Manusia dapat bertahan hidup atau menetap di daerah yang dekat dengan sungai.

4. Populasi
            Pada tahun 1800 sampai 2000 populasi dunia mengalami pertambahan yang pesat satu sampai enam miliar .akibatnya urbanisasi diperkirakan akan meningkat.selama abad ke 21. hal ini akan sangat berpengaruh pada kehiodupan masyarakat. Sebab apabila urbanisasi meningkat maka jumlah pengangguran dan angka kemiskinan juga akan semakin meningkat.Dan tidak menutup kemampuan jumlah angka kriminalpun juga semakin melonjak.
5. Asal Mula
            Menurut ahli biologi yang telah membandingkan serantaian pasangan dasar DNA antara manusia dan simpanse. Diperkirakan bahwa garis silsilah manusia bercabang dari sipanse sekitar 5 juta tahun yang lalu.Dan dari gorilla 8 juta tahun yang lalu.
            Variasi dalam DNA mitokondria manusia diakui sebagai sumber berharga untuk membangun ulang silsilah manusia dan untuk melacak perpindahan manusia awal.
6. Kerohanian dan Agama
            Menurut beberapa manusia kerohanian dan agama mempuyai peran utama dalam kehidupan manusia.dan menganggap bahwa manusia tidak hanya terdiri dari tubuh,pikiran tetapi juga ada roh dan jiwa.yang kadang hal tersebut berpangertian lebih dari sebenarnya yaitu kematian.hal tersebut disetujui oleh beberapa orang dan ada juga yang menolaknya. Tetapi hal tersebut jarang diperdebatkan.perdebatan lain yang terjadi pada manusia ialah benar tidaknya hewan mempuyai jiwa.Beberapa percaya bahwa hewan memiliki jiwa tetapi yang lainnya mengganggap bahwa jiwa hanya dimiliki oleh manusia.untuk mengetahui definisi dicerminkan melalui ritual dan agama.
Animisme
            Paham ini berarti  mempuyai kepercayaan bahwa mahkluk hidup dan benda-benda yang ada dimuka bumi ini mempuyai roh.hal inilah yang menyamakan manusia dan benda-benda lainnya.hal inilah yang membuat manusia banyak melakukan ritual atau upacara-upacara yang dapat memberikan kebahagiann dan kemakmuran. Misalnya saja pada musim panen tiba, banyak masyarakat yang beranggapa, apabila melakukan upacara penyembahan roh-roh yang dinyakini tersebut akan memberikan panen yang berlimpah.
            Sistem kepercayaan tersebut beranggapan bahwa ketika manusia mati ,ia akan mendapatkan kehidupan yang abadi.Roh tersebut dipercaya mempunyai kehidupan lain yang lebih menyenangkan. Menurut agama nawajo.roh tinggal dibumi sebagai roh yang jahat.agar roh tersebut tidak tersesat di bumi maka roh tersebut harus menguyur sebagai hantu. Oleh karena itu dilakukan upacara-upacara yang sering dipentaskan oleh dukun.yang biasa kita lihat dukun tersebut akan kesurupan karena masuknya roh tersebut ke dalam jiwa dukun.
Mistikme
            Merupakan kepercayaan suatu paham yang memusatrkan pada pengalaman yang tak tertuliskan(tentang gaib/tidak nyata). Pada mistik monotheis pengalaman yang dimaksud memfokuskan kesatuan dengan Tuhan.
Politheisme
             Paham ini sudah ada pada zaman batu. Pada zaman itu nenek moyang kita sudah menganut animisme dan dinamisme yaitu percaya kepada arwah dan benda-benda yang dianggap mempuyai kekuatan. Dan kemudian tata cara beribadah tersebut berubah menjadi agama berhala yang biasanya dipimpin oleh kependetaan misalnya saja pada agama Vedit.
            Manusia umumnya dianggap rewndah karena manusia merupakan keturunan kedewaan / sifat ketuhanan. Pada agama hinduisme manusia, hewan, dan lain juga dianggap sama karena dapat berpindah ke spesies lain.
Monotheisme
            Paham ini yaitu menganutkepercayaan bahwa kita hanya menyembah satu Tuhan yang tunggal meskipun dalam penyembahannya kita menggunakan tata cara yang berbeda- beda sesuai dengan agama masing-masing. Dan dalam hal ini manusia mempercayai bahwa Ia diciptakan oleh Tuhan . berdasarkan kasih sayang. Dan dirawat oleh pemeliharaan baik kaum/pihak ayah.
Ras Manusia
            Ras manusia disebut karateristik yang membedakan kelompoksatu dengan yang lainnya.
Secara tradisional dibedakan 3 ras utama yaitu:
  • Ras kulit hitam
  • Ras kulit putih
  • Ras kulit kuning
Dan untuk lebih rinci, ras dapat dibagi lagi menjadi:
  • Ras khoisan(orang bushmen atau hottettot dari afrika selatan)
  • Ras Australoid (orang dravida,orang asia tenggara”asli”,orang papua,dan orang australia)
  • Ras negroid (kulit hitam)
  • Ras kaukasoid  (kulit putih)
  • Ras mongoloid (kulit kuning)
Dari sini dapat kita ketahui bahwa ras manusia tertua berdasarkan kaum khoisan. Dan hanya ada 2 perbedaan yaitu orang bafrika dan non afrika.
Rincian yang lebih umum dari ras tersebut yaitu:
  • Ras australoid
  • Aborijin Australia
  • Dravida
  • Papua
  • Ras Kaukasoid
  • Ras khoisan
  • Ras Mongoloid
  • Ras Asia Utara atau Ras Asia Timur
  • Ras Asia Tenggara
  • Ras Indian Amereika
  • Ras Negroiud
C.  MASYARAKAT
            Masyarakat  terjemahan istilah  societi yang artinya sekelompok orang yang membentuk sebuah sistem semi tertutup (atau semi terbuka ),dan sebagian besar berinteraksi antara individu-individu dalam kelompok tersebut .manusia membentuk kelompok ,dan kelompok tersebut memiliki adat kebiasan yang berbeda .Dari kemajemukan adat kebiasan yang mereka bentuk mereka semakin berkembang baik dari teknologi ,ilmu pengetahuan dan pola pikirmya .Pakar ilmu social mengidentifikasikan ada masyarakat pemburu ,msyarakat pastoral nomadis ,masyarakat bercocok tanam ,dan masyarakat  agricultural intensif ,yang juga disebut masyarakat peradaban .sebagian pakar menganggap masyarakat industri sebagai kelompok masyarakat yang terpisah dari masyarakat agricultural  tradisional .
            Masyarakatr dapat pula digolongkan berdasarkan stuktur politiknya ;berdasarkan urutan kompleksitas dan besar ,terdapat masyarakat band,suku ,chiefdom ,dan masyarakat negara.kata society   berasal dari bahasa latin ,societas   yang artinya hubungan persahabatan dengan yang lain .societas diturunkan dari kata socius yang berarti teman .
            Tokoh masyarakat adalah orang-orang yang dihormati  dan disegani dalam masyarakatnya ,karena aktivitas  dalam kelompoknya serta kecakapan-kecakapan  dan sifat-sifat tertentu yang dimilikinya,
D. KEBUDAYAAN
Budaya atau kebudayan berasal dari bahasa sanskerta yaitu buddayah bentuk jamak dari buddi(budi atau akal )artinya hal-hal yang berkaitan dengan budi dan akal manusia .Dalam bahasa inggris disebut culture yang berasal dari kata latin colere yaitu mengolah atau mengerjakan .menurut Edwar B. Taylor kebudayan merupakan keseluruhan kompleks yang didalamnya terkandung pengetahuan ,kepercayaan ,kesenian ,moral ,hukum,adat istiadat dan kemampuan- kemampuan lain yang didapat  seseorang sebagai anggota masyarakat .Sedangkan  menurut selo soemardjan dan soelaiman soemardi ,kebudayaan adalah sarana   hasil karya ,rasa ,dan  cipta masyarakat .Wujud kebudayaan itu adalah benda-benda atau hasil karya  yang diciptakan manusia misalnya pola-pola perilaku, bahasa peralatan hidup, organisasi sosial, religi, seni dan lain-lain.  
A. Unsur-unsur
Menurut pendapat para ahli
Ø  MELVILLE J.HERSKOVITS,kebudayan memiliki 4 unsur pokok ,yaitu 1)alat-alat teknologi,2)system ekonomi ,3)keluarga dan  4)kekuasan politik .
Ø  BRONISLAW  MALINOWSKI,ada 4 unsur meliputi sistem norma ,organisasi ekonomi, alat-alat dan lembaga-lembaga atau petugas- petugas untuk pendidikan(keluarga adalah lembaga pendidikan utama )organisasi kekuatan (politik).
B. Wujud
            Menurut J.J Hoenigman,wujud kebudayaan dibedakan menjadi tiga; Gagasan,Aktivitas,dan Artefak .
            Gagasan (wujud ideal) kebuyaan adalah kebudayaan yang berbentuk ide-ide ,gagasan ,nilai-nilai ,norma-norma ,peraturan ,dan sebagainya yang bersifat abstrak.
            Aktivitas (tindakan)adalah wujud kebudayaan sebagai tindakan berpola dari manusia dalam masyarakat itu.wujud ini sering disebut sistem sosial .sistem sosial ini berupa interaksi manusia yang mengadakan kontak serta bergaul dengan manusia lainnya dan sifatnya konkret.
            Artefak (karya) adalah wujud kebudayan fisik yang berupa hasil dari aktivitas,perbuatan ,dan karya manusia dalam masyarakat  berupa benda –benda atau hal-hal yang  dapat diraba, dialihat dan didokumentasikan.


C. Komponen
            Berdasarkan wujudnya kebudayaan dapat digolongkan atas dua komponen utama . Kebudayaan material mengacu pada semua hal-hal ciptaan masyarakat yang nyata atau konkret. Termasuk dalam kebudayaan material ini addalah temuan-temuan yang dihasilkan dari suatu penggalian arkeologi: mangkuk yang terbuat dari tanah liat,perhiasan,senjata dan sebagainya. Sedangkan kebudayaan non-material dapat diartikan sebagai ciptaan abtrak yang diwariskan dari generasi ke generasi selanjutnya.misalnya berupa dongeng, cerita rakyat,dan lagu atau tarian tradisional.
D. Hubungan antara Unsur-unsur Kebudayaan
            Peralatan dan perlengkapan hidup adalah komponen atau unsur-unsur dari kebudayaan. Teknologi adalah salah satu dari komponen kebudayaan.teknologi  muncul dari cara-cara manusia mengorganisasikan masyarakat,dalam cara-cara mengespresikan rasa keindahan,atau dalam memproduksi hasil-hasil panen.
            Masyarakat kecil berpindah-pindah atau masyarakat yang ada di pedesaan terutama di bidang pertanian paling tidak mengenal delapan teknologi tradisional. Yaitu: 1) Alat-alat produktif, 2) Senjata, 3) Wadah, 3) Alat-alat menyalakan api,5) Makanan, 6)Pakaian, 7) Tempat berlindung dan perumahan, dan 8) Alat-alat transportasi.
E. Sistem Mata Pencarian Hidup
            Perhatian para ilmuan hanya pada sistem mata pencarian yang terfokus pada masalah-masalah mata pencarian tradisional saja. Diantaranya:1)Berburu dan meramu,2) Beternak 3)bercocok tanam di ladang,dan 4) Menangkap ikan.
F. Sistem kekerabatan dan Organisasi Sosial
            Sistem kekerabatan merupuakan bagian terpenting dari struktur sosial. M.Fortes mengemukakan bahwa kekerabatan yang ada di dalam suatu masyarakat dapat digunakan untuk menggambar struktur sosial dari masyarakat yang bersangkutan. Kekerabatan adalah hubungan kekeluargaan atau perkawinan.  Di dalam masyarakat umum kita juga mengetahui kelompok kekerabatan yaitu: keluarga inti, keluarga luas, keluarga bilateral,dan keluarga unilateral.
            Organisasi sosial adalah hubungan sosial yang di bentuk oleh masyarakat, baik yang berbadan hukum maupun  tidak.yang berfungsi sebagai tempat masyarakat untuk menyampaikan partisipasinya dalam memajukan bangsa dan negara.
G. Bahasa
Bahasa adalah alat yang digunakan manusia untuk berhubungan, baik melalui tulisan, lisan maupun gerakan.denan tujuan untuk menyampaikan maksud dan hal yang diinginkan kepada lawan berbicaranya. Melalui bahasa manusia juga dapat menyesuaikan diri dsangan adat istiadat yang ada.
            Bahasa memiliki beberapa fungsi yang dapat dibagi menjadi 2 yaitu fungsi umum dan fungsi khusus.fungsi bahasa secara umum adalah sebagai alat untuk berkomunikasi  dan alat untuk mangadakan antegrasi dan adaptasi sosial.
H. Kesenian
            Kesenian berasal dari ekspresi hasrat manusia akan keindahan yang dinikmata dengan mata ataupun telinga.sebagai makhluk yang mempunyai cita rasa tinggi manusia dapat menghasilkan berbagai corak kesenian yang kompleks.
I. Sistem Kepercayaan
            Manusia tidak dapat dipisahkanb dsari religi atau sistem kepercayaan kepada pencipta alam smesta,baik secara individual maupun hidup di dalam masyarakat.
            Agama dan sistem kepercayaan lainnya sering  terintegrasi dengan kebudayaan.Agama adalah sebuah unsur terpenting di dalam sejarah manusia.Dictionary ofpiloshophy and religion(kamus filosofi dan agama) mendefinisikan agama sebagai berikut:
            Sebuah institusi dangan keangotaan yang diakui dan biasa berkumpul bersama untuk beribadah,dan menerima sebuah paket doktrin yang menawarkan hal yang terkait dengan sikap yang harus diambil oleh individu untuk mendapatkan kebahagiaan sejati.
            Kadang- kadang agama dilibatkan dalam sistem pemerintahan,seperti dalam sistem teokrasi. Agama juga mempengaruhi kesenian.
J. Pernikahan
            Agama sering kali mempengaruhi pernikahan dan prilaku nseksual.Kebanyakan gereja kristen memberikan pemberkatan kepada pasangan yang baru melaksanakan acara pernikahan. Umat kristen juga melihat hubungan Yesus kristus dengan gereja.Gereja katolik di Roma mempercayai bahwa suatu perceraian itu adalah salah.dan orang yang sudah bercerai tidak dapat lagi dinikahkan di sebuah gereja.Sementara agama islam memandang pernikahan adalah suatu kewajiban,islam memang tidak menganjurkan adanya sebuah perceraian, namun hal tersebut diperbolehkan.
K. Sistem Ilmu dan Pengetahuan
            Pengetahuan adalah segala sesuatu yang diketahui oleh manusia tentang benda,sifat,keadaan,dan harapan-harapan.Pengetahuan dimiliki oleh semua  suku bangsa di dunia.Mereka memperoleh pengetahuan dari pengalaman,intuisi,wahyu dan berfikir menurut logika.


  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

0 Response to "MANUSIA DAN KEBUDAYAAN"

Posting Komentar